Pengobatan Ruqyah Dengan Daun Bidara

Ruqyah Dengan Daun Bidara. Daun Bidara adalah tanaman yang biasa digunakan untuk menyebuhkan bebagai macam penyakit, baik penyakit karena gangguan kesehatan dan penyakit dari gangguan jin atau ilmu sihir. 

Daun Bidara yang bisa dan biasa digunakan untuk mengobati penyakit dari gangguan jin atau ilmu sihir yaitu Daun Bidara jenis Sidr atau disebut juga dengan Daun Bidara arab. 


Sistem pengobatan untuk penyakit dari gangguan jin atau ilmu sihir itu sering kita dengar dengan sebutan Ruqyah. 

Lantas bagaimana menggunakan Duan Bidara Untuk ruqyah? Dibawah ini kami sebutkan beberapa dalil dan refrensi tentang tata cara ruqyah dengan daun bidara

Dari Ibnu Baththal 


“Berkata : dalam kitab Wahb bin Munabih, disebutkan bahwa hendaklah mengambil 7 lembar daun bidara hijau, mengurusnya di antara dua batu, lalu mencampurnya dengan air dan dibacakan ayat kursi dan qawaqil (surat yang dimulai dengan قُلْ yaitu surat al Kafirun, al Ikhlash, al Falaq dan an Naas). Kemudian dia meminumnya tiga teguk, kemudian mandi dengannya. Insyaallah apa yang dialaminya akan hilang. Ini bagus untuk suami yang tidak bisa menggauli istrinya karena sihir. (Fathul Majid, Muhammad Bin Abdul Wahhab). 

Dari Al Qurtubi 


Menceritakan dari Wahab untuk mengobati Sihir: “Diambil 7 helai daun bidara ditumbuk halus lalu dicampurkan air dan dibacakan Ayat Kursi dan diberi minum pada orang yang terkena sihir tiga kali teguk dan air di ember (yang telah dibacakan ayat-ayat dan juga dicampur bidara) dipakai untuk mandi, InsyaAllah akan hilang sihirnya.” “Dan diutamakan membaca Al Falaq, An Naas, juga ditambah Ayat Kursi karena ayat-ayat itu dapat mengusir Syaitan.” (Tafsir Ibn Katsir Jilid Satu Terjemahan Singkat Halaman 171) 

Dari Infoseputarruqyah 


Menjelaskan tata caranya yaitu:
  1. Ambil 7 helai daun Bidara
  2. Tumbuk halus
  3. Beri air secukupnya untuk minum dan sisanya untuk dipakai mandi
  4. Ruqyah dengan ayat-ayat Al-Qur’an seperti, alfatihah, ayat kursi, Al kafirun, Al Ikhlas dan Mu’awwidzatain (al-Falaq dan An-Naas). Masing-masing surat dibaca 3-7x dan setiap selesai baca tiupkan ke air.
  5. Jangan lupa sebelum meruqyah air bidara, awali dengan Istighfar, memuji Allah dgn asma-Nya, bersolawat nabi sebagaimana solawat dalam sholat.
  6. Dan selesai ruqyah tutup dengan sholawat Nabi dan Hamdalah. 

Cara mandi: usahakan mandi ditempat yg suci. Dan untuk wanita pakai kemben/tertutup jangan mandi tanpa pakaian sama sekali. Begitupun yang laki jangan bertelanjang bulat. 

Terapi Bidara ini bisa diulang 2 – 3x atau sampai gangguan benar-benar hilang. Atas izin Allah.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengobatan Ruqyah Dengan Daun Bidara"

Posting Komentar